Bacaan terbaru

ABOUT ME

Tentang Blog Ini

Hello world !!! Blog ini saya kasih nama TEKNIKAMANIA, artinya 'penggemar teknik'. Yang saya maksud penggemar itu adalah diri saya sendiri. Saya suka teknik, tidak hanya elektronika saja, tetapi blog ini lebih banyak muatan pengetahuan elektroniknya. Blog ini saya buat untuk memudahkan diri saya sendiri membaca petunjuk para senior di blog lain, terutama yang tercantum di laman LINK, yang saya share dengan kawan-kawan yang suka mengambil manfaat pengetahuan dari internet. Blog ini lebih merupakan buku catatan contekan saya sendiri untuk mendukung sebagian aktifitas saya. Di blog ini saya meletakkan catatan-catatan yang saya anggap penting, termasuk kumpulan link favorit sebagai pintu gerbang menuju alamat-alamat para teknisi yang sudah jauh lebih senior di dunia maya. Beliau-beliau telah jadi penulis yang baik, giliran saya untuk jadi pembaca yang baik. Manfaatkan informasi di internet untuk membantu menyelesaikan masalah.

Keinginan untuk dapat mengambil manfaat dari internet dalam penyelesaian masalah-masalah teknik yang saya hadapi sehari-hari telah menjadi obsesi sejak thn 2005, waktu itu saya keluar masuk warnet yang adanya baru di kota saja dengan tarif yang masih jauh lebih mahal dari sekarang. Bertahun-tahun keinginan saya itu tidak terwujud karena memang situs anak negeri ini yang membahas servis elektronik pada tahun-tahun itu belum bermunculan. Sepertinya Tuhan mengabulkan keinginan saya, blog-blog tentang elektronika Indonesia kini sudah banyak, layanan koneksi internet juga sudah tersedia di mana-mana dengan tarif yang makin terjangkau. Selanjutnya tinggal tergantung pada kita-kita sendiri, mau mensyukuri nikmat ini atau tidak, kalau mensyukuri ya tinggal dimanfaatkan saja sesuai keadaan yang dihadapi. Dulu jika menghadapi masalah, saya pergi kepada orang-orang pandai untuk bertanya dan berkonsultasi, dan itu tidak hanya menghabiskan waktu, tapi juga tenaga dan biaya. Sekarang hal-hal seperti itu nyaris tak saya lakukan lagi karena cukup bertanya pada peralatan yang ada di tangan: ponsel atau komputer.

Saya bukanlah seorang pengguna blog yang baik, siapapun boleh bilang bahwa saya blogger yang nggak becus, norak atau malah katrok, karena itu, kepada Anda yang kebetulan sempat berkunjung ke sini mohon maklum, semua itu dikarenakan oleh ketertinggalan saya di segala bidang dan pengetahuan. Artikel yang saya tulis pun sudah tentu bukan tulisan yang baik dan lebih merupakan tempat penyaluran 'nafsu vandalisme' (iseng corat-coret) menuliskan pengalaman. Daripada corat-coret di dinding tembok punya orang lain yang merugikan dan mengganggu ketertiban --lebih baik corat-coret di BLOG kan malah lebih positif. Daripada bikin spam ngotorin blog orang lain mending bikin tulisan di blog sendiri.
Dengan sengaja saya memang menon-aktifkan form komentar di semua blog saya, itu karena saya tidak telaten melayani komentar-komentar yang masuk disebabkan koneksi internet saya sangat terbatas kecepatannya, ......kedodoran..... (rata-rata di bawah 10 KB/s, sangat lemot)....... itulah yang terjadi..... jika saya harus sering-sering masuk Blogger hanya untuk menanggapi komentar rasanya jadi bete berat.......

Tentang Saya
Nama saya Santoso Arwoko. Saya tinggal di sebuah kampung kecil bernama Sambeng, Krumpakan, Kajoran, Magelang, Jawa Tengah. Saya hanyalah seorang anak desa yang tak pernah mengenyam pendidikan tinggi, hanya selesai SLTA, dunia elektronik adalah dunia kegemaran sejak kecil. Sebagai anak desa tentu tak lepas dengan dunia tetanaman dan hewan ternak. Selain itu ada sifat 'ntrithik' dan 'this-thisan' yang merupakan watak bawaan saya. Menjadi tukang servis elektronik bagi saya merupakan proses alamiah, karena keadaan yang mengharuskan saya harus terlibat setiap kali di lingkungan ada masalah teknik, khususnya elektronika, jadi karena memang diperlukan oleh lingkungan sekitar. Ada masalah timbul, baru belajar, belajar cepat..... cepat..... cepat...... dan segera atasi masalah. Karenanya nyervis dulu baru belajar dan ambil kursus belakangan. Hari-hari saya yang nyaris tidak pernah lepas dari urusan elektronik itu berlangsung sejak tahun 1992, sedang masa-masa sebelum itu pernah juga tetapi masih jarang-jarang. Soal visi dan misi... jangan tanya, semua ini saya hanya menjalani dan menjalani...... go with the flow...... enjoy aja..... Ada kerjaan ya saya kerjakan, gak ada ya cuek aja gak nyari-nyari....
....Di dalam keterpaksaan ternyata ada kenikmatan... Misalnya TV keluarga saya atau tetangga saya ada yang rusak, eh, saya dikasih kesempatan dipercaya untuk 'ntrithik' walaupun seumur hidup saya baru kenal benda itu pada saat itu pula. Karena itu yang berlaku dalam dunia saya adalah 'ngelmu iku tinemu kanthi laku', ngalami dulu baru mudeng (paham). Bekalnya adalah ketrampilan dasar menggunakan alat-alat dan teknik dasar troubleshooting. Buku, memperhatikan tingkah laku orang pinter, mencuri dengar percakapan orang tentang tips trik, serta baca internet menjadi referensi saat melangkah.
Saya BUKAN seorang teknisi, saya hanyalah seorang hobbyst (penggemar/mania) yang 'agak' kebablasan...... lebih tepatnya saya adalah orang yang mengagumi dunia teknisi.

Hampir tiap hari ada orang datang ke rumah minta diserviskan alat elektroniknya. Hampir tiap hari pula ada orang yang telepon atau SMS minta saya ke rumahnya dengan maksud yang sama. Hampir tiap kali bertemu orang-orang yang mengenal saya, hal serupa juga terjadi, di jalan, di rumah orang, di pertemuan-pertemuan, di sawah, saat nongkrong, saat jajan di warung, dll, saya sering diminta untuk menangani hal-hal yang seperti itu pula, mungkin wajah saya cenderung mengingatkan orang pada perangkat elektroniknya yang rusak, wajah saya tampang TV rusak kaleeee....... dan ini terjadi antarkota antarpropinsi...... selama kontak silaturrahim itu ada......

Saya senang internetan, suka bikin blog dan demen punya alamat di dunia maya, di antaranya :
Anda membaca tulisan ini...??? Kesasar kaleeeeeeee...............!!!!!!!
Anda berkunjung ke blog ini..? terimakasih... Gak ada yang berkunjung gak apa-apa,,, masabodo.... ini blog untuk senang-senang saya sendiri....